Upaya Ciptakan Kondusifitas, Babinsa Bersama Bhabinkamtibmas Komsos di Wilayah

    Upaya Ciptakan Kondusifitas, Babinsa Bersama Bhabinkamtibmas Komsos di Wilayah
    Komunikasi Sosial (Komsos) dilakukan Babinsa Kelurahan Ampel Koramil 0830/02 Semampir Serda Eby bersama Bhabinkamtibmas Bripka Toni Kepada Security Perumahan Bapak Arief terkait Kamtibmas di Wilayah

    Surabaya, - Komunikasi Sosial (Komsos) dilakukan Babinsa Kelurahan Ampel Koramil 0830/02 Semampir Serda Eby bersama Bhabinkamtibmas Bripka Toni, bertempat di pemukiman warga Jalan Ketapang Adiguno, Sabtu (6/7).

    Serda Eby bersama Bripka Toni saat itu nampak berbincang dengan salah seorang petugas sekurity Bapak Arief.

    Dalam perbincangan itu, Serda Eby dan Brikpa Toni menyampaikan pesan-pesan kamtibmas, diantaranya meminta pada Bapak Arief selaku security untuk meningkatkan keamanan dan melaporkan apabila terjadi sesuatu di lingkungan sekitar. Sebab, belakangan ini banyak sekali tindak kriminal dan kejahatan lainnya dengan berbagai modus.

    Terutama tindak kriminalitas jalanan, seperti copet, jambret dan perampasan atau pencurian kendaraan bermotor di jalanan, juga kenakalan remaja seperti halnya tawuran dan geng motor.

    Menurut Eby, himbauan kamtibmas ini akan terus dilakukan, agar masyarakat waspada.

    “Diharapkan dengan masyarakat waspada, mereka bisa menghindar dari aksi-aksi kejahatan dan kriminalitas jalanan, ” cetusnya. 

    Wanto

    Wanto

    Artikel Sebelumnya

    Danseskoad Secara Resmi Menutup KKL Studi...

    Artikel Berikutnya

    Polres Tanjungperak Kembali Amankan 6 Remaja...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Perhutani Berikan Materi Pembuatan Tanaman Hutan kepada SMK Kehutanan
    Polri dan RCMP Perkuat Kerja Sama, Tingkatkan Kapasitas Lawan Kejahatan Transnasional
    Tingkatkan Kesadaran dan Peran Aktif Masyarakat, KPH Bondowoso Gelar Sosialisasi
    Upaya Preventif Kodim 0830/Surabaya Utara Tangkal Penyebaran DBD
    Danrem 083/Bdj Hadiri Puncak Latihan Fire Power Demo (FPD) "Latihan Angkasa Yudha 2024"

    Ikuti Kami